Seorang Blogger Ganti Template Blogger Super SEO Friendly
Lagi santai sembari liat-liat blog personal yang salah satunya blog dah dari tahun 2011 tapi artikelnya cuman sedikit sekali karena jarang update, biar nanti jadi semangat update maka seorang blogger ganti template blogger super seo friendly di mesin pencari terutama google dan yahoo atau bing.
Pertama melihat Template Blogger Super SEO Friendly ini langsung suka, awalnya seperti biasa mencari di google dengan keyword template blogger seo friendly dan cek satu persatu atau langsung melihat di image serp google disana milih yang sederhana tapi menarik. Ada satu yang cukup sederhana dan menarik tapi untuk file downloadnya agak susah karena banyak yang sudah tidak bisa di akses untuk download file templatenya.
Dari hasil penelusuran sebenarnya ini template mulanya untuk CMS Wordpress lalu sepertinya ada yang convert ke blogspot dan dari situ juga didapat dari luar negeri banyak yang sudah share, menelusuri lebih lanjut ternyata blogger indonesia juga dengan di oprek-oprek sedikit dengan sentuhan masing-masing lalu mereka mencoba untuk share dan terus berlanjut sampai bingung ini mau cantumin credit link yang mana, karena saya coba download beberapa dan hasilnya banyak yang tidak sama untuk credit linknya.
Bila ada yang merasa ini template buatannya dan 100 hasil kreasinya dan ingin credit link dari blog ini silahkan komentarin saja dan nanti akan dicantumkan tetapi dengan syarat benar ini template 100% buatannya.
Setelah diganti jadi lebih sederhana dan menarik blog http://seorang-blogger.blogspot.com tapi ternyata template seo friendly yang dipakai sudah auto readmore dengan gambar disebelah kirinya maka secara otomatis tidak ada gambar yang muncul, hal ini karena setiap buat artikel tidak pernah menyertai gambar yang dilakukan selama ini.
Memang awal ini blog ingin membahas mengenai cara membuat blog gratis disertai tips dan trik dan berbagai hal mengenai blogger, tapi apa daya waktu tidak mendukung karena harus bekerja juga banyak hal yang dilakukan jadi tidak sempat lagi. Terkadang blog ini sekedar untuk membuat linkwheel antara blog domain personal atau bisa disebut sebagai blog dummy saja.
Dulu sempet untuk hasil serp artikelnya cukup menarik alias sewaktu muncul baru-baru google honeymoon, dan mencoba mengikuti beberapa kontes seo dan hasilnya lumayan masuk kategori pemenang walaupun bukan juara utama, tapi yang menarik adalah cuman modal sehari buat artikel sekaligus optimasi.
Disaat ini terkadang ada kendala karena punya banyak domain bingung update posting yang mana dahulu, apalagi kalau itu artikel yang menarik maka perlu sentuhan seo agar mejeng diserp halaman 1 google. Tapi karena banyak jadi tidak fokus dan hasilnya malah acak-acakan tidak teratur, padahal sewaktu domain masih sedikit bisa fokus dan adsensepun hasilnya lumayan bisa mpe 3x gaji kerja sebagai IT pada perusahaan di daerah jakarta pusat.
Ini yang kadang berfikir gajiku adalah sampinganku dan sampinganku adalah gajiku dikarenakan hasil dari sampingan melebihi pendapatan bekerja full time di salah satu perusahaan swasta yang sudah 6 tahun lebih mengabdi menjadi seorang IT Coordinator.
Kalau lagi ngga mood ngeblog terkadang cari film terbaru yang ada terus nonton deh khususnya film action bukan film dewasa pastinya karena ngga sesuai dengan hati nurani sob hehehe.
Wah ternyata sudah jam 22.22 WIB waktunya go home coz lagi mencoba pola hidup sehat biar ngga hancur ini badan karena banyakan begadang dan ngerokok plus ngga makan, terkadang bisa mpe pagi karena menikmati asyiknya didepan komputer dengan banyaknya yang ingin dipelajari dan di otak atik sampai otakkacau.
Comments
Post a Comment